Cara Membuat Ikan Bakar Gurami – Ikan menjadi sajian yang hampir pasti disukai oleh semua orang. Salah satu ikan yang mudah untuk ditemukan baik di swalayan atau penjaja sayur keliling adalah ikan gurami.
Cara Membuat Ikan Bakar Gurami

Sebagai ikan air tawar, ikan gurami banyak dipilih karena minim alergi. Apalagi rasanya gurih dengan tekstur daging yang tebal dan lembut serta bebas duri.
Jika Anda memiliki ikan gurami di rumah, jangan hanya dimasak dengan cara di goreng saja. Coba berkreasi dengan menu-menu yang spesial dan berbeda seperti ikan bakar misalnya.
Untuk itu kali ini cookingcrest.com akan menghadirkan resep ikan bakar gurami dengan langkah pembuatan yang mudah dan cepat. Pilihlah ikan bakar yang berukuran sedang sampai besar agar lebih mudah saat di olah.
Jika Anda tidak memiliki alat pembakaran dari arang, Anda bisa menggunakan grill pan yang lebih efisien dan tidak membuat makanan menjadi lengket.
Silahkan simak bahan-bahan dan langkah-langkah cara membuat ikan gurami bakar yang enak dan nikmat di bawah ini.

Simak Resep Cara Membuat Ikan Bakar Gurami yang Enak Berikut:
Bahan yang dibutuhkan:
- Ikan gurami sebanyak 1 ekor, dengan berat sekitar 400 gram
- Jeruk nipis atau lemon sebanyak 1 buah, peras airnya
Bumbu halus:
- Kemiri sebanyak 8 butir (di sangrai)
- Kunyit sebanyak 3 cm
- Bawang merah sebanyak 6 butir
- Bawang putih sebanyak 3 siung
- Cabai rawit merah sebanyak 4 buah
- Garam secukupnya
- Merica secukupnya
- Tomat berukuran kecil sebanyak 1 buah
Cara membuat Ikan Gurami Bakar:
- Langkah pertama Anda harus menyiapkan ikan gurami terlebih dahulu. Cuci bersih ikan-nya di bawah air mengalir. Jangan lupa untuk membuang isi perut serta bersihkan bagian insang karena biasanya banyak terdapat lumpur. Jika perlu buang sisik ikan dan kerat-kerat agar bumbu bisa menyerap dengan sempurna saat diolah. Kemudian ditiriskan dan masukan dalam wadah bersih.
- Tambahkan garam dan merica secukupnya pada ikan. Biarkan sekitar 30 menit supaya bumbu meresap dan bau amis ikan menjadi berkurang.
- Bakar ikan gurami pada panggangan bara atau grill pan sampai setengah matang saja. Jangan lupa bolak-balik ikan, angkat dan disisihkan sejenak.
- Tuangkan bumbu halus yang sudah dibuat pada ikan setengah matang tadi. Panggang kembali ikan sampai matang. Ketikan dibalik, jangan lupa oleskan bumbu halus tadi agar rasa gurami semakin mantap.
- Jika ikan sudah matang dan kulitnya sedikit kering, angkat dan ikan bakar gurami siap disajikan.
Ikan gurami ini sangat nikmat jika disandingkan dengan bahan lain seperti sambal. Ikan gurami bakar ini bisa dipadukan dengan berbagai jenis sambal seperti sambal kecap, sambal kacang atau sambal bawang.
Ikan bakar gurami ini lebih pas jika disajikan saat hangat. Rasa daging ikan yang lembut dan enak sangat menggugah selera.
Baca juga : Cara Membuat Ikan Bawal Acar Kuning
Demikian ulasan mengenai resep cara membuat ikan bakar gurami yang enak dan nikmat. Silahkan Anda berkreasi dengan resep ini di rumah Anda. Selamat mencoba.
1 Balasan untuk Resep Ikan Bakar Gurami