Puding takjil buka puasa
Puding

Resep Puding Takjil Untuk Buka Puasa

Resep Puding Takjil Untuk Buka Puasa – Menikmati panganan panganan segar saat buka puasa memang dambaan setiap umat muslim. Berbagai macam takjil dapat dipastikan akan memenuhi meja makan keluarga.

Mulai dari makanan pembuka, hidangan utama dan makanan penutup. Nah, berbicara soal hidangan pembuka, berikut ini resepkuerenyah akan bagikan resep puding untuk buka puasa yang bisa Anda gunakan sebagai menu pembuka hidangan utama.

Cara Membuat Puding untuk Takjil Buka Puasa

Cara Membuat Puding Takjil Buka Puasa

Puding adalah menu yang tepat untuk menemani buka puasa Anda. Anda juga bisa menggunakan puding ini sebagai hidangan penutup. Jadi Anda tidak perlu banyak berlebihan dalam menyiapkan makanan untuk buka puasa.

Sesuatu yang berlebihan itu tidak baik juga. Nah, untuk cara membuat puding buat takjil ini cukup gampang. Bisa dibilang hampir sama seperti proses pembuatan puding pada umumnya.

Silahkan simak bahan-bahan dan langkah-langkah cara membuat puding untuk takjil yang enak dan mudah di bawah ini.

Puding takjil buka puasa

Bahan yang digunakan untuk membuat puding :

  1. Haan Pudding Cocopandan sebanyak 1 bungkus
  2. Air mineral sebanyak 500 ml
  3. Santan kelapa sebanyak 300 ml

Bahan  yang digunakan unruk membuat Saus/Syirup :

  • Vla mix sebanyak 80 gram
  • Air mineral sebanyak 200 ml
  • Santan kelapa sebanyak 50 ml

Bahan yang digunakan untuk membuat Es Campur :

  • Haan Pudding Cocopandan sebanyak 10 bungkus
  • Strawbery sebanyak 5 buah
  • Kiwi sebanyak 1 buah
  • Lychee sebanyak 5 picis
  • Kelapa muda sebanyak 1 buah
  • Buah naga sebanyak ½ buah

Cara mudah untuk membuat Puding Takjil :

  1. Buat terlebih dahulu puding dengan cara masukan air bersih dan santan kelapa kedalam sebuah panci.
  2. Kemudian tambahkan haan puding cocopandan sambil diaduk-aduk hingga tercampur rata dan masak hingga mendidih kembali.
  3. Siapkan cetakan puding lalu angkat adonan puding yang telah dibuat dan uangkan adonan kedalam cetakan tadi kemudian biarkan hingga dingin dan beku. kemudian disisihkan terlebih dahulu.
  4. Selanjutnya buat saus atau sirup dengan cara memasukkan air bersih dan santan kelapa kedalam sebuah wadah kemudian rebus hingga mendidih.
  5. Tambahkan vla mix sambil diaduk hingga tercampur rata dan masak terus hingga mendidih lagi. Dan biarkan dingin.
  6. Berikutnya untuk es campur siapkan sebuah wadah kemudian tata rapi potongan buah strowbery, kiwi, lychee, buah naga dan kelapa muda yang telah di kerok didalam wadah yang telah disediakan tadi.
  7. Setelah itu tambahkan haan puding cocopandan yang telah sudah beku dan telah dipotong-potong.
  8. Terakhir siram dengan saus yang telah dibuat tadi, kemudian simpan dahulu didalam lemari pendingin dan biarkan selama beberapa menit.
  9. Sajikan dalam keadaan dingin agar lebih nikmat.

Anda dapat berkreasi dengan beberapa bahan tambahan seperti siraman dark chocolate yang sudah dilelehkan atau lainnya.

Baca juga : Cara Membuat Puding Pisang Krim

Sekian ulasan mengenai resep cara membuat puding untuk takjil buka puasa yang enak dan mudah. Silahkan mencoba membuatnya di rumah.

5/5 (1 Review)

1 Balasan untuk Resep Puding Takjil Untuk Buka Puasa

Leave a Reply